Friday, October 11, 2013

Tips Memadukan Pakaian Lama untuk Penampilan Baru

Fashion Korea - merupakan fashion yang berasal dan terinspirasi dari korea yang kini sangat menyebar luas di Indonesia. Khususnya pada kalangan remaja yang tak luput akan dunia fashion apalagi terkhususkan pada fashion korea. Menariknya, dunia fashion korea ini juga banyak diminati oleh para remaja dan ibu-ibu rumah tangga.


Banyak dari kita yang memiliki banyak gaun lama dan sudah bosan memakainya dengan gaya lama yang sama. Maka, cobalah untuk memadukan gaun lama kamu dengan blazer. Pilihlah blazer dengan model dan warna yang sesuai dengan gaun yang kita miliki. Kamu juga bisa mengenakan high heels atau boot, untuk menghasilkan perpaduan baru dengan gaun lama kamu.



Jangan membuang celana jeans lama Anda. Cobalah potong pakaian jeans kamu dengan panjang sekitar lutut, atau disesuaikan dengan selera kamu. Perpaduannya dengan tanktop akan menghasilkan gaya busana santai untuk aktivitas sehari-harimu. Atau mungkin kamu memiliki celana jeans baggy lama? Cobalah untuk menggulung/melipatnya beberapa kali pada bagian ujung. Gaya ini akan memberi penampilan baru!



Jakofans mempunyai gaun lama yang ternyata cukup besar dan longgar? Kamu butuh sabuk pinggang untuk gaya baru kamu. Pakaian yang longgar, dipadukan dengan penggunaan sabuk yang tepat akan menghasilkan gaya berpakaian yang memperlihatkan bentuk tubuh kita. Ya, bentuk jam pasir!



Hal yang paling umum dalam lemari semua orang adalah kemeja kancing berwarna putih. Pasangankan kemeja kancing dengan rok satin pendek untuk pergi ke pesta dan kamu akan menjadi pusat perhatian semua orang.



Dan terakhir adalah celana khaki. Hanya dengan menggulungnya sedikit, maka penampilan barumu sudah tampak. Sederhana bukan?



Itulah tadi beberapa tips memadukan Fashion Korea untuk gaya baru, dengan tanpa harus membeli baju-baju model terbaru! Selamat mencoba…

No comments:

Post a Comment